Tanggamus – Lensatipikor.com – Dewi Handajani bersama Ammar Siradjuddin pasangan Calon Bupati Tanggamus nomor urut 1 berkomitmen melanjutkan pembangunan yang selama ini telah la rintis, dalam lima tahun pengabdiannya menjadi Bupati.
Hal itu Ia tegaskan dalam upaya mempersiapkan pemenangan pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak 2024, di acara rapat kerja cabang khusus (Rakercabsus) DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tanggamus di Hotel Royal Gisting pada Senin (7/10/2024).
Tampak hadir dalam acara itu, Sekretaris DPD PDIP sekaligus calon Wakil Gubernur Lampung, Sutono, Ketua DPC PDIP Tanggamus, Burhanuddin Noer, serta calon Bupati Tanggamus, Dewi Handajani.
Dewi Handajani menegaskan bahwa dalam Pilkada Tanggamus dan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Lampung, PDIP berhasil mendapatkan nomor urut 1.
“Kami, Dewi Handajani dan Arinal Djunaedi, telah memberikan karya-karya nyata dan program yang ingin kami wujudkan. Beberapa capaian masih perlu dituntaskan secara maksimal,” ujarnya.
Dia menambahkan keyakinannya bahwa ke depan, pengabdian dan karya terbaiknya akan dapat melanjutkan pembangunan yang sempat tertunda.
“Kami telah berbuat dengan berbagai bentuk. Bukti dan data telah kami suguhkan, karena setiap klaim harus sesuai dengan fakta. Pembangunan telah dilaksanakan di seluruh kecamatan di Tanggamus,” tegas Dewi.
Salah satu harapan Dewi Handajani kepada Gubernur Lampung, Arinal Djunaedi, yang telah terealisasi adalah pembangunan jalan dari Talang Padang hingga Lampung Barat.
“Kami optimis akan terus melanjutkan pembangunan demi kesejahteraan masyarakat Tanggamus,” tambahnya. (*)